Forum Konsultasi

Forum Konsultasi

Waswas rabies
Permisi dok, saya izin konsultasi terkait cakaran kucing. Pada saat melakukan pengabdian di salah satu desa di malang, saya terkena cakar sampai berdarah saat memegang kucing di desa tsb tepatnya pada tanggal 10 juli kemaren. Naasnya saya sedang memungut sampah, dan tidak dicuci menggunakan sabun.
THO
thoriq
Email : thoriqas1601@gmail.com
Tanggal: 1.8.2023 | 21:30 WIB
JAWAB

Masa observasi setelah gigitan hewan penular rabies (anjing, kucing dan kera) selama 1-14 hari. Apabila dalam masa observasi hewan tersebut menunjukan rabies maka orang yang digigit sebaiknya divasiksin rabies.

-Admin Disnak Jatim-
Vaksin
Untuk vaksin kucing betina dikenakan biaya berapa?
CAL
Cal
Email : Annebae77@gmail.com
Tanggal: 1.8.2023 | 14:22 WIB
JAWAB

Biaya vaksin kucing 180rb (sdh include periksa)/ekor, sebelum vaksin kucing harus dalam kondisi sehat

-Admin Disnak Jatim-
Radang telinga
Berapa ya biaya untuk menangani kucing yang terkena radang telinga?
NIA
Nia
Email : yoonjimin130903@gmail.com
Tanggal: 1.8.2023 | 10:43 WIB
JAWAB

biaya sekitar 60-100 rb 

-Admin Disnak Jatim-
Steril kucing betina
Berapa biaya untuk steril kucing betina?
KRI
Krisna
Email : Krisnamape@gmail.com
Tanggal: 1.8.2023 | 08:05 WIB
JAWAB

untuk biaya steril kucing jantan 350.000, Steril kucing betina 800 rb dengan biaya jasa layanan dokter 50-60 rb. silahkan untuk datang ke RSH Dinas Peternakan jl. A Yani 202 Surabaya

-Admin Disnak Jatim-
Surat keterangan balai karantina
Apakah perlu rekomendasi atau surat dari dinas peternakan untuk kepengurusan surat balai karantina
FAT
Fatmawati mustofa
Email : fatmawati.mustofa841@gmail.com
Tanggal: 31.7.2023 | 21:48 WIB
JAWAB

Untuk rekomendasi melihat keperluan sesuai permintaan untuk apa surat rekomendasi tersebut. Saudara ingin mengurus izin digunakan untuk perizinan apa ?

-Admin Disnak Jatim-
Hal. 3 dari 286   |    Total 1426 data