Tanduk Sae untuk Domba Sapudi Asli Jawa...

Tanduk Sae untuk Domba Sapudi Asli Jawa Timur

Selasa, 19 Juli 2022 | 05:02 WIB Penulis : Web Admin Dibaca : 405 kali
TANDUK SAE INOVASI UPT JEMBER

Inovasi “Tanduk Sae” merupakan bentuk inovasi dalam usaha pemuliaan plasma nutfah ternak domba asli Jawa Timur yaitu ternak Domba Sapudi dengan hasil yang diharapkan yaitu pejantan dan indukan domba sapudi elite (memenuhi standar SNI dan kemampuan menghasilkan anak kembar). Sasaran inovasi “Tanduk Sae” adalah tersedianya bibit pejantan dan indukan sesuai  dengan  SNI Bibit Domba Sapudi  (SNI 7352-2:2018), jaminan mutu sertifikat SKLB, dan tersedianya pejantan dan indukan kemampuan produksi  baik dan cepat berkembang biak (beranak kembar).
Inovasi “Tanduk Sae” bertujuan untuk menyediakan bibit unggul domba dari plasma nutfah ternak asli Jawa Timur terutama bagi para peternak domba pada khususnya dan masyarakat pada umumnya. Seiring dengan tercapainya tujuan tersebut diharapkan dapat memberi dampak pada peningkatan populasi domba di Jawa Timur dan peningkatan ketersediaan bahan pangan asal hewan berupa daging bagi masyarakat.
 
Unit Pelaksana Teknis Pembibitan Ternak dan Hijauan Makanan Ternak (UPT PT dan HMT) Jember yang merupakan perpanjangan tangan dari Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur berkewajiban untuk turut berkontribusi dalam pencapaian tujuan tersebut diatas dengan berpedoman pada Peraturan Gubernur Jawa Timur No. 53 Tahun 2018, tentang Nomenklatur, Susunan Organisasi, Uraian Tugas dan Fungsi serta Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur. Dalam Pergub tersebut, UPT PT dan HMT Jember mempunyai tugas melaksanakan sebagian tugas Dinas di bidang teknis pembibitan, pemuliabiakan, budidaya ternak, hijauan makanan ternak, ketatausahaan dan pelayanan masyarakat. dengan spesifikasi Sumber Daya Genetik Hewan (SDGH) Domba Sapudi. Dengan keunggulan ternak Domba Sapudi sebagai ternak lokal asli Jawa Timur yang kemampuan produksi dan produktifitas yang baik serta mempunyai kemampuan adaptasi lingkungan yang sangat baik. Selain itu potensi lokasi UPT PT dan HMT Jember dengan luas areal 31,8 ha yang terletak berdekatan dengan wilayah Kawasan hutan Pinus Perhutani Kabupaten Jember, sangat strategis untuk usaha peternakan dan tentunya dapat terus dikembangkan agar menjadi lebih produktif dan menghasilkan bibit ternak domba yang berstandar SNI. 
Berdasarkan pertimbangan tersebut, UPT PT dan HMT Jember berinisiatif untuk mengajukan proposal inovasi “Tanduk Sae” atau “Pejantan dan Indukan Sapudi Elite” sebagai salah satu bentuk implementasi tugas dan fungsi UPT PT dan HMT Jember.
 
“Tanduk Sae” merupakan inovasi yang dilaksanakan UPT PT dan HMT Jember Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur dengan keunggulan :
a. Penerapan inovasi “Tanduk Sae” dapat meningkatkan kualitas mutu bibit domba sapudi melalui uji performans di UPT PT dan HMT (dibuktikan dengan kepemilikan SKLB) dan kemampuan untuk menghasilkan keturunan kembar.
b. Bibit domba berlegalitas SKLB dan kemampuan berkembangbiak yang baik (beranak kembar) memiliki nilai ekonomis yang lebih tinggi dibandingkan harga bibit domba yang tidak memiliki SKLB.
c. Inovasi “Tanduk Sae” dapat direplikasi oleh kelompok peternak.
 
“Tanduk Sae” dapat memberikan perubahan yang signifikan pada kualitas bibit domba sapudi berupa performan yang sesuai SNI dan kemampuan berkembang biak yang baik (menghasilkan anak kembar). Adanya perubahan tersebut diharapkan tersedianya bibit berkualitas secara performa dan berkembangbiak  bagi peternak/kelompok peternak domba yang membutuhkan, sehingga dapat meningkatkan usaha peternakan.

Sumber: DISNAK JATIM