Forum Konsultasi

Forum Konsultasi

Kirim Anjing ke Luar Negri
Pak/Bu, saya mau tanya: Apa bisa kirim Anjing dari Surabaya ke Luar Negri (cth Laos,Jepang,USA) Kalau bisa, syaratnya apa saja ya...?? Thx
HEN
Hendra
Email : [email protected]
Tanggal: 11.5.2012 | 18:15 WIB
JAWAB
  1. Permohonan rekomendasi kepada Kepala Dinas Peternakan Jatim (Blanko tersedia)
  2. Surat rekomendasi kepada Bpk.Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Cq.Direktur Kesehatan Hewan (dibuatkan Disnak Jatim) dan untuk Jawa Timur tidak dipungut biaya
  3. Anjing tersebut dinyatakan sehat oleh dokter hewan pemerintah atau dokter hewan swasta yang mempunyai SIP (Surat Izin Praktek)
  4. Mempunyai kartu vaksinasi bahwa anjing tersebut dinyatakan bebas rabies.
-Admin Disnak Jatim-
TANGGAPAN
Syaratnya sama seperti kirim ke Luar Pulau saja ya pak? Berapa lama proses perijinan bisa didapatkan dan biaya perijinannya? Terima kasih -Hendra | [email protected] | 13.6.2012 | 08:02 WIB
toksoplasmosis
Pak/Ibu saya mau tanya apakah Toxoplasma gondii penyebab toksoplasmosis bisa ditemukan pada hewan ternak seperti sapi/kambing/domba????
ROS
rosian
Email : [email protected]
Tanggal: 10.5.2012 | 16:40 WIB
JAWAB

Sapi/kambing/domba dapat tertular toksoplasma jika memakan rumput yang mengandung ookista. Ookista tersebut dikeluarkan melalui feses kucing yang menderita toxoplasma. Menurut penelitian, toksoplasmosis ada pada daging sapi/kambing dan dapat menular pada manusia bila daging tidak dimasak dengan matang.

-Admin Disnak Jatim-
TANGGAPAN
Toxoplasma gondii ....biasanya menyerang kucing.....tetapi pada mamalia...ia biasa sebagai parasit ikutan..... Jadi hati-hati dalam membeli daging...siapa tahu...ada parasitnya...jadi dimasak yang benar -drh.nikolas | [email protected] | 11.5.2012 | 21:39 WIB
mencari alternatif pakan
pak...d malang di mana saya bisa mendapatkan toko yg menjual tepung ikan,bungkilkopra,b. kedelai....
IND
indra
Email : [email protected]
Tanggal: 8.5.2012 | 21:54 WIB
JAWAB

Bahan pakan bisa dijual pada toko peternakan, poultry shop maupun peternak besar yang menjual lagi bahan pakan dengan jumlah kecil. Untuk informasi detail, Anda dapat menghubungi Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kab.Malang Jl. Trunojoyo Kav IV Kepanjen-Malang Tlp. (0341) 393926 atau pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan setempat.

-Admin Disnak Jatim-
TANGGAPAN
Coba di Gangsar PS (sebelah pasar batu), Asia PS jl. RE Martadinata kota malang, Sawahan PS, Asri Jaya PS (Turen) -Teguh | [email protected] | 11.5.2012 | 22:09 WIB
gulma air enceng gondok
assalamualaikum....pak/bu apakah enceng gondok bisa di fermentasi buat pakan sapi/domba? Lebih tingga mana kandungan gizi antara jerami enceng gondok dan jerami padi? Trimakasih
RIS
riswanto
Email : [email protected]
Tanggal: 7.5.2012 | 16:36 WIB
JAWAB

Dari beberapa penelitian Eceng Gondok hasil fermentasi memiliki kandungan protein lebih tinggi daripada jerami padi dan kandungan serat kasarnya tinggi. Meskipun demikian hasil fermentasi eceng gondok dapat diberikan sebagai campuran pakan unggas dan belum dilakukan pada ternak ruminansia (sapi, kambing,dll) karena juga terkandung logam berat yang bila terakumulasi dapat berpengaruh pada kesehatan ternak.

-Admin Disnak Jatim-
pakan
apakah sapi atau domba bisa hidup sehat serta gemuk,apabila hanya di kasih makan jerami padi yang sudah di fermentasi?
RIS
riswanto
Email : [email protected]
Tanggal: 5.5.2012 | 14:11 WIB
JAWAB

Jerami padi tergolong bahan pakan yang berkualitas rendah, karena kandungan protein kasarnya rendah sementara kandungan serat kasarnya tinggi. Dengan dilakukan fermentasi dan ditambah urea dapat meningkatkan kecernaan serat kasar dan proteinnya. Meskipun demikian, untuk tujuan penggemukan lebih baik ditambahkan bahan pakan dengan kandungan protein tinggi seperti ampas tahu, kopra, dedak, dll.

-Admin Disnak Jatim-
TANGGAPAN
sebaiknya makanan sapi atau domba yah sekali-kali diselang seling...bukan hanya jerami padi saja yang sudah difermentasi...... tetapi juga diberi hijauan pakan...karena jerami padi lebih rendah nilai nutrisinya..bila dibandingkan dengan hijauan pakan....untuk itu lah maka jerami padi difermentasi dengan diberikan mikroba.... -drh.nikolas | [email protected] | 11.5.2012 | 21:52 WIB
Hal. 220 dari 312   |    Total 1556 data