Ayam dan Telur untuk Masa Depan yang...

Ayam dan Telur untuk Masa Depan yang Sehat, dari Blitar Jawa Timur untuk Indonesia. Selamat Hari Ayam dan Telur Nasional Tahun 2023

Senin, 16 Oktober 2023 | 14:33 WIB Penulis : Renzy Dibaca : 445 kali
hari ayam dan telur 2023

Minggu (15/10/2023) bertempat di Alun-Alun Kabupaten Blitar, disemarakkan peringatan Hari Ayam dan Telur Nasional Tahun 2023. Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah, A.Md didampingi oleh Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur Dr. Ir. Indyah Aryani, MM mewakili Gubernur Jawa Timur, Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak Ditjen PKH Kementan RI Agung Suganda,M.Si dan jajaran pejabat lain yang hadir.

Kegiatan dibuka secara resmi pukul 06.00 diawali dengan jalan sehat yang diikuti oleh siswa Sekolah Dasar dan warga sekitar. Setelah di titik finish, acara selanjutnya yaitu makan telur bersama. Sebanyak 10.000 butir telur dan 5.000 kotak susu dibagikan kepada peserta jalan sehat. Kemudian dilanjut dengan pembagian hadiah dorprize jalan sehat.

Kepala Dinas Peternakan Provinsi Jawa Timur Dr. Ir. Indyah Aryani, MM menghimbau kepada kita agar kita banyak mengkonsumsi daging ayam dan telur untuk mencegah stunting. Protein yang berada di daging ayam dan telur sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh jika dikonsumsi dengan jumlah yang pas dan tidak berlebihan.

Peringatan Hari Ayam dan Telur diselenggarakan di Blitar, mengingat bahwa populasi ayam ras petelur di Blitar peringkat 1 se-Jawa Timur atau sekitar 32,92%. Blitar juga merupakan penyumbang 15 besar ayam ras pedaging Nasional.

?? Dari Blitar Jawa Timur, untuk Indonesia ??

Sumber: Disnak Jatim